Prodi PIAUD UIN Walisongo pada hari Rabu tanggal 24 April 2024 menyelenggarakan acara halal bi halal dan serah terima jabatan dari ketua prodi periode 2019-2023 H. Mursid, M.Ag kepada Ketua Periode 2024-2026 Dr. Sofa Muthohar, M.Ag. Acara dihadiri oleh Wakil Dekan III FITK Prof. Dr. Muslih, M.A, seluruh dosen, Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) PIAUD, mahasiswa PIAUD setiap angkatan, Ikatan Alumni PIAUD, Para Ketua Jurusan dan sekretaris di lingkungan FITK dan mahasiswa UKM di tingkat prodi.
Halal bihalal menjadi toggak yang penting dalam memulai pekerjaan setelah ramadhan. Keberhasilan kajur PIAUD lama, H. Mursid, M.Ag yang telah menghantarkan prodi sejak pendirian sampai dengan terakreditasi unggul pada waktu serah terima, merupakan prestasi yang luar biasa dan layak mendapatkan apesiasi yang setinggi tingginya dari pimpinan Fakultas. Kepemimpinan selanjutnya diharapkan mampu mempertahankan prestasi dan meningkatkannya menjadi lebih baik lagi, ungkap Wakil Dekan III. Senada dengan hal tersebut, Mursid menyampaikan Harapanya, prodi PIAUD ke depan menjadi prodi yang mampu melanjutkan kebiasaan yang baik seperti menjaga kemampuan Baca Tulis Al Qur’an (BTA) mahasiswa, sopan santun dan pembiasaan shalat berjamaah.
Adapun kepemimpinan prodi PIAUD dibawah kepemimpinan Dr. Sofa Muthohar, M.Ag dibantu oleh sekretaris prodi Arsan Sanie, M.Pd. bertekad untuk menjadikan prodi PIAUD sebagai prodi yang Unggul plus bereputasi Internasional. Prioritas program yang akan dilaksanakan meliputi dua hal pokok yaitu peningkatan kualitas input mahasiswa dengan meningkatkan animo calon mahasiswa untuk mendaftar pada prodi PIAUD, kedua, peningkatan kualitas outcome pembelajaran seni, drama, tari musik, alat peraga edukatif, artikel jurnal, buku ber-ISBN, dan lain-lain yang beroriantasi pada kualitas bertaraf nasional dan internasional. Dengan dua hal tersebut diharapkan alumni PIAUD UIN Walisongo akan menjadi alumni yang mempunyai daya saing tinggi, ungkapnya.
Acara diakhiri dengan potong tumpeng dan ramah tamah seluruh mahasiswa yang hadir berserta dosen dan tamu undangan lain.